Blogwalking adalah sebuah aktivitas yang tidak dapat dipisahkan dari para blogger. Aktivitas ini dilakukan dengan cara mengunjung sebuah blog dan berkomentar di sebuah artikel pada blog.
Bagi seorang pemula pada blogging, tentu banyak yang belum diketahui ketika baru membuat blog. (Baca : Cara Membuat Blog) Kita bingung mau menulis apa di blog kita. Kita juga bingung ingin mendesain blog yang bagaimana. Kita juga tidak tahu bagaimana cara meningkatkat jumlah pengunjung ke blog dan lain sebagainya.
Ketika kita sedang berkunjung ke blog lain dari pencarian di Search Engine, pasti kita akan menemukan blog-blog yang kualitasnya bagus dan bahkan mempunyai ratusan komentar pada setiap post artikelnya. Dan pasti kita ingin sekali blog kita juga akan mendapatkan komentar sebanyak itu.
Sebagai pemula pada blogging, sebaiknya kita tidak terlalu fokus pada tampilan blog kita saja. Akan tetapi kita harus fokuskan diri pada belajar menulis dan segala hal lainnya. Dari situ, maka pada saat ngeblog akan terasa enak dan pada akhirnya akan menimbulkan keseriusan kita terhadap blogging.
Nah, daripada berlama-lama mari kita lihat Tips Melakukan Blogwalking bagi Pemula.
1. Cari Blog yang Ramai Pengunjung dan Mempunyai Banyak Komentar
Langkah pertama adalah kita harus mencari sebuah blog yang pengunjungnya ramai dan mempunyai banyak komentar. Anda bisa menemukan blog ini lewat pencarian di Search Engine seperti Google, Yahoo, Bing, Ask dan lainnya.
2. Buka Postingan Terbarunya dan Klik Profil para Komentator
Langkah Kedua adalah kita harus buka postingan terbaru dari blog yang kita cari dan klik profilnya para komentator. Jadi, cara untuk mengetahui apakah blog itu masih tetap update atau tidak dengan cara mencari postingan terbarunya. Lalu, kita lihat tanggal berapa dia mempost postingan terbarunya. Jika postingannya masih baru, maka bisa dipastikan kalau para komentatornya juga masih fresh dan baru dan masih aktif blogging. Anda pun bisa berkomentar di blog tersebut, tapi lebih baik, berkomentarlah di blog para komentator. Caranya ke blog para komentator yaitu dengan cara mengklik profil para komentator.
3.Kunjungi Blog-blog para Komentator
Langkah ketiga yaitu berkunjung di blog-blog para komentator yang mengomentari blog yang kita cari tadi. Biasanya, orang-orang yang gemar berkomentar di blog orang lain, bisa dipastikan dia tidak sungkan-sungkan untuk berkomentar di blog yang baru dia kenal. Sehingga kemungkinan adanya visit back dan comment back itu besar sekali.
Langkah ketiga yaitu berkunjung di blog-blog para komentator yang mengomentari blog yang kita cari tadi. Biasanya, orang-orang yang gemar berkomentar di blog orang lain, bisa dipastikan dia tidak sungkan-sungkan untuk berkomentar di blog yang baru dia kenal. Sehingga kemungkinan adanya visit back dan comment back itu besar sekali.
4. Berkomentar yang Baik dan Ajak untuk Saling Follow
Usahakan anda untuk berkomentar dengan baik dan benar pada blog para komentator. Karena, apabila kesan pertama komentar anda bagus, pasti orang tersebut tidak akan segan-segan untuk menjalin persahabatan dengan anda. Apabila mereka bersedia comment back, silahkan ajak mereka untuk saling follow blognya masing-masing. Tujuan sebenarnya saling follow adalah untuk mempermudah berkunjung dan berkomentar di hari-hari berikutnya.
Tujuan anda berkomentar di blog orang lain itu bukan untuk mencari backlink, tapi lebih kepada mencari dan menjalin hubungan yang baik (persahabatan) antar sesama blogger. Jadi, sangat tidak dianjurkan apabila anda berkomentar spam. Karena hal itu bisa mencoreng harga diri dan martabat anda dimata para blogger lain. Sehingga mereka para blogger tidak mau menjalin pertemenan dengan anda.
5. Rutin Berkunjung dan Berkomentar pada Blog yang Pemiliknya Bersedia Comment Back
Saya yakin tidak semua para blogger yang blog nya sudah anda beri komentar, dan blogger itu mau dan bersedia comment back. Mungkin hanya beberapa persen saja yang bersedia berkomentar dan follow balik. Anda jangan berkecil hati dulu, karena karakter masing-masing orang tidak sama.
Nah, apabila ada blogger yang bersedia comment back, silahkan anda perlakukan mereka dengan baik. Silahkan rutin berkunjung dan berkomentar di blog mereka setiap hari. Dan jangan lupa blog anda juga harus di update setiap hari. Dari situ nanti akan menimbulkan persahabatam antara anda dan blogger lain.
Sekian yang bisa saya sampaikan, mohon maaf apabila ada kesalahan
Sampai Jumpa dan Salam SUKSES
Tidak ada komentar:
Posting Komentar